TENTARA NASIONAL INDONESIA - KODIM 1303/BOLMONG

MENUMBUHKAN RASA NASIONALISME BAGI GENERASI MUDA, DANRAMIL POIGAR BERIKAN WASBANG KEPADA SISWA SMK

By , Comment
Share on Facebook Tweet on Twitter
photo_2017-10-11_15-37-40.jpg

BOLMONG – Danramil 1303-10/Poigar Kapten Inf Jemmy Rotie Memberikan materi wawasan kebangsaan kepada siswa-siswi SMK BPD Nanasi Kecamatan  Poigar Kabupaten Bolmong, Rabu (11/10).


Pengertian Wawasan Kebangsaan adalah cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya, serta mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa dan kesatuan wilayah yang dilandasi Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.


Dalam Hal ini Kapten Inf Jemmy Rotie mengatakan bahwa Wawasan kebangsaan lahir ketika bangsa Indonesia berjuang membebaskan diri dari segala bentuk penjajahan, Perjuangan bangsa Indonesia yang waktu itu masih bersifat tradisional ternyata tidak membawa hasil, karena belum adanya persatuan dan kesatuan, sedangkan di sisi lain kaum colonial terus menggunakan politik “Devide Et Impera”. Kendati demikian, catatan sejarah perlawanan para pahlawan itu telah membuktikan kepada kita tentang semangat perjuangan bangsa Indonesia yang tidak pernah padam dalam usaha mengusir penjajah dari Nusantara.


 “Selain itu juga untuk menumbuhkan rasa saling menghormati antar sesama semenjak dini, dalam menunjang pertahanan semesta sebagai sistem pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” Tutup Danramil.


Adapun guru yang mendampingi wawasan kebangsaan tersebut berharap, kegiatan seperti ini agar lebih sering dilaksanakan.karena dengan Kegiatan wawasan kebangsaan dapat menumbuhkan minat belajar bagi anak didiknya.


“Anak-anak itu sangat bangga dan mengidolakan TNI. Jadi,dengan hadirnya TNI di sekolah kami dapat membantu menyemangati siswa-siswi untuk belajar lebih giat,” katanya.

ADMIN

author
suwarnoRealase at

Nothing

0 comments

Comment Now