TENTARA NASIONAL INDONESIA - KODIM 1303/BOLMONG

DALAM KEHIDUPAN BERMASYARAKAT MEMBUTUHKAN WAWASAN KEBANGSAAN

By , Comment
Share on Facebook Tweet on Twitter

photo_2017-09-05_17-42-49


KOTAMOBAGU – Untuk meningkatkan wawasan kebangsaan, Kesbangpol bekerjasama Dengan Kodim 1303/BM menggelar acara Sosialisasi Wawasan Kebangsaan untuk menangkal radikalisme dan ancaman-ancaman lain melalui pendidikan kebangsaan yang bertempat di Resto and CafĂ© “Lembah Bening” Jln Lembah Bening Kel Sinindian Kec Kotamobagu Timur, Selasa (05/09).


Acara tersebut diikuti kurang lebih 250 orang yang terdiri dari Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuka Agama, Mahasiswa Se-Kotamobagu, serta perwakilan siswa dan siswi SLTA/sederajat Se-Kotamobagu.


photo_2017-09-05_17-52-49Menurut Kepala Staf Kodim 1303/BM Mayor Inf Lucky Sonny Maramis, pihaknya terus melakukan kegiatan untuk memberikan pengetahuan kepada seluruh lapisan masyarakat mengenai Wawasan Kebangsaan, Ketahanan Negara dan ancaman saat ini.
“Kita harus kuat dalam menghadapi persaingan dengan Negara asing dalam hal apapun dan dari bahaya NARKOBA yang dapat merusak sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara”, Ujar Kasdim dalam membawakan materi.


“Untuk itu diperlukan langkah antisipasi dan persiapan matang agar Bangsa Indonesia mampu menjamin tetap tegaknya keutuhan dan kedaulatan NKRI, karena generasi muda sebagai tulang punggung Bangsa harus menyadari bermacam tantangan dan ancaman Bangsa untuk kemudian bersatu padu dan bersinergi menjaga keselamatan Negara”, Pungkas Kasdim.

ADMIN

author
suwarnoRealase at

Nothing

0 comments

Comment Now